Monday, January 22, 2007

Panduan Navigasi di blog ini


Maen-maen di template baru memang selalu mengasyikan, menirukan iklan tertentu. Well, sejak pindah ke New Blogger, tidak terasa layout blog ini semakin mendekati keinginan saya. Simple but Powerful. Walau penuh dengan widget yang nggak penting (?) tapi Blog Loading lebih cepat.

Dengan JSON, segalanya menjadi lebih mudah. Ini menurut mereka lho. Para pendekar New Blogger Hacks. Saya hanya pemakai karya-karya mereka saja.

'N btw, dengan tampilan yang sekarang, kamu jadi bisa klik postingan di Recent Posts tanpa perlu takut blog akan loading lagi. Jadi, silakan klik-klik di Recent Post. Namanya juga Recent Post, Postingan terbaru.

Feature lain diblog ini kalau kamu liat menu di sidebar di sebelah kiri, ada menu Blogroll dan Quicklinks. Silakan ditest. Menu Quicklinks akan membuka page Quicklinks bulan ini. Kalau kamu liat, isinya melulu hasil jalan-jalan ke karya-karya hack New Blogger. Ini karena pada bulan ini memang sebagian besar waktu jalan-jalan saya tersita kesana :D

Dibawah menu quicklinks namanya "Label Clouds". Kategori or pelabelan pada postingan di blog ini. Jadi kalau kamu misal hanya tertarik dengan postingan yang berbau "Gosip" saja, kamu tinggal klik tulisan "Gosip" di "Label Clouds" ini. Jangan khawatir blog akan reload ;) Blog ini tidak akan reload dan nanti hasilnya bisa kamu liat dibawah tulisan |Post labelled "gossip"|.

Terakhir, untuk kamu yang sudah punya feed readers, kamu bisa berlangganan feed pada blog ini. Klik saja Posts feed atau Comments Feed kemudian kamu tinggal pilih feed reader yang kamu pakai.

O, ya ... Di bawah Post, Comment, ada Recent Comments. Ini feature buat saya.

OK, saya hiatus dulu dalam beberapa hari ini. Besok pagi saya harus terbang ... melanjutkan hidup saya, melanjutkan aktifitas saya, melanjutkan hobi-hobi saya yang lain selain ngeblog :D, melanjutkan dan lain lain seterusnya lah ;) *halah*

No comments yet

Recent Comments